Halo sobat traveler. Gunung lagi gunung lagi, hehehe. Setelah gue kemarin posting tentang perlengkapan apa saja yang wajib dibawa sebelum mendaki gunung. Sekarang gue pingin sharing tentang latihan fisik yang pas untuk sobat traveler sekalian yang ingin mendaki gunung. Latihan fisik ini termasuk salah satu syarat wajib kalian sebelum kalian mulai mendaki. Ingat, lawan kalian adalah alam ketika mendaki. Jadi sekali lagi jangan sepelehkan alam ya sobat.
Nah, sebelum gue mulai lebih dalam membahas latihan fisik apa saja yang pas untuk persiapan mendaki gunung, kalian mesti tau apa fungsinya latihan fisik. Fungsi latihan fisik sebelum mendaki adalah untuk menyiapkan fisik kita selalu bugar sebelum melakukan pendakian. Selain itu juga untuk berjaga-jaga agar kita siap apabila nantinya ada sesuatu yang tidak diinginkan, misalkan tersesat. Ketika kita tersesat, kita harus nyiapin kekuatan fisik dan mental kita. Itulah kenapa kita harus latihan fisik sebelum kita mendaki gunung. Lalu apa saja sih latihan fisik yang perlu kita jalani? Inilah beberapa jenis latihannya :
- Lari kecil/Jogging
- Push-up / Sit-up / Pull-up
Lakukan Push-up, Sit-up dalam satu paket setelah kalian jogging. Setidaknya minimal 10-20 kali tergantung kekuatan kalian masing-masing. Setelah itu baru lakukan pull-up. Hal ini dibutuhkan ketika nanti kalian harus sedikit memanjat atau perpegangan yang membutuhkan kekuatan lengan kalian. Untuk latihan fisik ini kalian bisa melakukannya setiap hari, lebih disarankan setiap bangun tidur.
- Angkat Beban
Koleksi gambar Kapanlagi(dot)com |
Nah untuk angkat beban ini fungsinya supaya kalian terbiasa dengan beban berat. Kenapa demikian? Carrier yang kalian bawa untuk mendaki nantinya pasti memiliki beban yang tidak ringan. Minimal berat carrier untuk pendakian dua hari satu malam adalah sekitar 15kg. Maka dari itu latihan fisik ini sangat dianjurkan untuk kalian.
- Biasakan Berjalan Kaki
Biasakanlah berjalan kaki! Dalam melakukan pedakian kalian wajib dan sudah jelas membutuhkan kekuatan kaki. Jadi latihan fisik dengan berjalan kaki sangat mendukung untuk melatih kekuatan kaki kalian. Selain itu, hal ini ditujukan agar otot kaki kalian tidak kaget dan tidak mudah kram ketika mendaki. Ingat dalam pendakian kalian bisa menghabisakan waktu berjam-jam untuk berjalan kaki di berbagai medan.
Nah, Sobat traveler sekalian, jadilah pendaki yang siap dan kuat baik secara fisik dan mental. Itulah beberapa tips latihan fisik sebelum mendaki gunung untuk sahabat traveler semuanya. Semoga artikel ini membantu sobat traveler dalam mempersiapkan pendakian. Dan ingat selalu jagalah kebersihan tempat yang kalian kunjungi. Salam Traveler.
0 komentar:
Post a Comment